Kiat Menidurkan Bayi

0

Tidak semua bayi mudah tertidur. Dan pola tidur bayi tidak bisa diperkirakan sebab setiap bayi memiliki pola tidur berbeda. Pada awal kehidupan bersama bayi baru, memberikan yang terbaik bagi bayi tidaklah sulit, termasuk tidak tidur sepanjang malam. Tetapi seiring dengan berjalannya waktu, Anda tentu berharap si ayah memberikan bantuan ketika menghadapi pola tidur si kecil.

Betapa lelahnya jika harus terus-menerus menghadapi masalah tidur bayi seorang diri.
Untung saja, kebanyakan bayi mulai sepanjang  malam pada usia 3-4 tahun. Tetapi, beberapa orang tua masih membiarkan kebiasaan tidur yang buruk selama beberapa tahun. Saatnya Anda mengajari si kecil ketrampilan tidur jika pada usia 6 bulan masih menjadi “burung hantu kecil”. Tidak ada kata terlalu dini untuk memulainya. 


Berikut strategi untuk membantu bayi tidur nyenyak :
  1. Patuhi Jadwal
Tidurkan bayi pada waktu yang sama setiap harinya, misalnya jam 7 atau jam 8. Satu kali Anda melewatinya, bayi sudah terlalu lelah. Ia menjadi lebih sulit untuk tertidur. 

    2.   Bangun sebuah kebiasaan
Beberapa bayi memerlukan “upacara khusus” sebelum tidur. Misalnya mandi air hangat, lagu atau dongeng pengantar tidur, usapan lembut pada perut atau punggung atau ditimang-timang. Kegiatan ini membuat bayi nyaman dan biasanya akan membentuk rutinitas menjelang tidur.

     3.     Perhatikan tanda-tanda bayi mengantuk
Rewel, menggosok mata, terkantuk-kantuk biasanya menandakan bayi siap untuk tidur. Sering juga terjadi, bayi yang mulai tertidur tiba-tiba membuka lebar matanya lalu menutupnya dengan cepat. Tanda ini sering dilewatkan oleh orangtua. 

    4.     Sesuaikan lampu dan suhu
Lampu temaran membuat tidur lebih nyenyak, terutama pada bayi sensitive. Jaga pula agar suhu ruangan lebih hangat pada siang hari dan lebih dingin pada malam hari. Hal ini juga membantu bayi untuk membedakan siang dan malam hari.


Hal yang perlu dihindari :

  1.       Mencampurkan sereal ke dalam botol susu agar bayi kenyang. Hal ini justru membuat ia tidak nyaman dan susah tidur.
  2.       Menimang bayi. Hal ini sangat menenangkan dan membantunya tertidur, tetapi ia akan ketagihan.

         3. Membiarkan bayi tidur sambil menyusu atau minum botol. Hal ini menciptakan  kebiasaan buruk. Jika terbangun tengah malam, ia akan berharap Anda menyusuinya.

      taken from : Baby Guide, Max Media, 2005
   
   lanjut Kiat Mempengaruhi Jiwa dan Akal Anak (Bagian I)






0 komentar: